Mengambil inisiatif dalam gerakan SMK Membangun Desa yang dicanangkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kemendikbudristek, SMK Negeri 6 Malang laksanakan kegiatan “Serbuan Tanam Pohon 1000 Pohon” pada Jumat (22/10). Bertempat di kelurahan Wonokoyo Kecamatan Kedungkandang, 821 siswa kelas X yang didampingi para wali kelas disebar ke tujuh titik penanaman. Bahu membahu bersama warga Wonokoyo, siswa yang berasal dari berbagai program keahlian itu melakukan penanaman bibit berbagai pohon buah-buahan dan Pule. “Kegiatan ini murni kegiatan sekolah guna menyukseskan gerakan SMK Membangun Desa Ditjen Vokasi.
Kedua, ini juga dalam rangka memberi semangat bagi siswa baru yang, karena PPKM, belum merasakan pengalaman MPLS secara fisik. Bertemu teman-teman dan guru di alam terbuka seperti ini, pasti membangkitkan jiwa vokasi mereka yang sudah seharusnya aktif, bergerak dan bekerja di lapangan. Tentunya dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.” ujar Drs. Sidik Priyono, Kepala SMKN 6 Malang.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Malang, Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko, yang hadir selaku Ketua Dewan Penasehat Himpunan Pegiat Adiwiyata Indonesia (HPAI) Malang Raya, menyampaikan bahwa HPAI Malang Raya terus menggiatkan kesadaran seluruh warga kota guna turut andil dalam isu-isu lingkungan, seperti pemanasan global dan krisis perubahan iklim, mulai dari komunitas Adiwiyata yang berbasis di satuan-satuan pendidikan dasar dan menengah yang ada di Malang Raya. “Kami adalah komponen warga negara yang terpanggil, dan ingin berbakti melalui gerakan menanam pohon ini. Kami siapkan bibit secara swadaya mulai menyemai, merawat, dan mendistribusikannya kepada wilayah mana pun yang membutuhkan untuk penghijauan. Terus terang, saya teringat semangat pak Peni Suparto dulu dengan Malang Ijo Royo-royo-nya yang sukses menghijaukan kembali kota Malang.” tegas Bung Edi sembari memuji langkah kolaboratif SMKN 6 Malang dalam SMK Membangun Desa yang mengambil tajuk pendidikan lingkungan hidup.